Silaturahmi Sesepuh Kagama Kaltim

Salam Kagama
Senin 27 April 2015 lepas Maghrib, sebuah foto diupload grup WhatsApp Kagama Balikpapan. Informasi mengenai seorang Tokoh sekaligus Sesepuh Kagama Kalimantan Timur yang karena usia saat ini terbaring menjalani perawatan intensif di kediamannya.
Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada (KAGAMA) yang berdiri sejak 1959, merupakan ikatan keluarga alumni yang tertua di Indonesia dimana Universitas Gadja Mada berdiri pada tahun 1949. Untuk wilayah propinsi Kalimantan Timur (Kaltim), sekitar tahun 1960-an sudah ada beberapa alumni dari Universitas Gadjah Mada, salah satunya yakni Anwar Hanani yang merupakan sesepuh Alumni KAGAMA di Kaltim. Beliau termasuk sarjana-sarjana UGM awal yang berkiprah di Kalimantan Timur.
Sontak berita itu menyebar dan Kagamalovers berinisiatif untuk menjenguk beliau keesokan harinya. Akhirnya Selasa 28 April 2015 selepas Ashar belasan Kagamalovers berkumpul di Kampus STIE Madhani yang dekat dengan kediaman tempat Bp. Anwar Hanani dirawat. Rumah tempat beliau istirahat adalah Rumah Jabatan Wakil Walikota Balikpapan Bp. Heru Bambang putra beliau. Sang tuan rumah Wakil Walikota Balikpapan berkenan menyediakan waktunya untuk menanti dan menerima langsung kunjungan silaturahmi ini.
Bp. Anwah Hanani menyambut bahagia kunjungan dan perhatian yang tak diduga ini. Mengingat selama ini beliau lebih banyak tinggal dan beraktivitas bersama Kagama Samarinda dan Pengda Kalimantan Timur. Sejenak berbincang ringan dengan beliau, kemudian Kagamalivers mohon ijin kembali ke ruang tengah.
Bincang ringan dengan putra beliau Bp. Heru Bambang berlanjut pada beberapa topik serius seputar isu strategis Kota Balikpapan dan berujung pada seputaran batu alam (gemstone) atau batu akik yang lagi musim. Tanpa sungkan saling komentar tentang koleksi masing-masing pun digelar. Sang tuan rumah rupanya juga tak mau kalah menggelar koleksinya. Hingga menjelang maghrib Kagamalovers berpamitan sambil sekali lagi memanjatkan doa atas kesehatan Bp. Anwar Hanani.









Komentar

Postingan Populer